TNI  

Koramil 11/Pebayuran Komsos Bersama Toga Tomas Dalam Penerapan Protokol Kesahatan Covid-19

Dibaca : 154

BINEWS || Kabupaten Bekasi, Pebayuran, – Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covif-19), Personel Koramil 11/Pebayuran terus Giat Komsos bersama Tokoh Agama dan Tokoh masyarakat, Kamis (24/12/2020).

 

Kegiatan Komunikasi Sosial yang di lakukan oleh seluruh Babinsa Koramil 11/Pebayuran dalam rangka mengantisipasi dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilah Teritorial Koramil 11/Pebayuran Kodim 05/09 Kabupaten Bekasi.

 

 

Danramil 11/Pebayuran Kapten Arh Romli Galingging mengatakan, kegiatan Komunikasi akan terus kita lakukan untuk memberikan pemahaman serta mengedukasi warga masyarakat bahwa sangat pentingnya mengikuti Ptotokol Kesehatan agar tidak terpapar Covid-19.

 

“Saya intrusikan semua pada seluruh jajaran personel Koramil 11/Pebayuran khususnya para Babinsa di dalam menjalankan tugasnya di tengah – tengah masyarakt agar selalu melakukan komunikasi dengan masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat agar mengikuti protokol kesehatan (Prokes) Covid-19, untuk mengantisipasi dan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona di Teritorial Koramil 11/Pebayuran, ” Terang Danramil

 

 

Kegiatan Komsos pun berjalan lancar aman dan tertib, dan terus di lakukan di wilayah Teritorial Koramil 11/Pebayura selama pandemi Covid-19 belum berakhir.

 

(Juheri/Komeng)