Polisi  

Sat Samapta Polres Asahan Gelar Cooling System

Dibaca : 2581

BINEWS SUMUT II KAB ASAHAN

Personil Sat Samapta Polres Asahan Gelar Cooling System untuk Ciptakan Keamanan Masyarakat, Rabu, (15/01/2025)

Sat Samapta Polres Asahan laksanakan kegiatan Cooling System sebagai upaya menciptakan rasa aman dan memberikan himbauan keamanan serta ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polres Asahan.

Diungkapkan Kasat Samapta AKP HW Siahaan.SH.MH “Mereka memberikan himbauan kepada masyarakat terkait pentingnya kewaspadaan terhadap kejahatan jalanan dan Kami juga mengingatkan kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap tindak kejahatan” ungkapnya.

“Jika melihat atau mengalami hal mencurigakan, segera laporkan ke pihak kepolisian terdekat,” ujar Siahaan

Selain itu, petugas juga memberikan arahan kepada masyarakat terkait intimidasi dari aksi premanisme dan kejahatan lainnya.

Masyarakat diimbau untuk melaporkan kejadian tersebut melalui layanan Call Center Polres Asahan di 110.

Kegiatan Cooling System ini bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan dan keterlibatan aktif dalam menjaga ketertiban di wilayah hukum Polres Asahan.

Pelaksanaan kegiatan berlangsung aman, kondusif, dan mendapat respons positif dari masyarakat.

Polres Asahan terus berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi masyarakat melalui kegiatan-kegiatan preventif yang melibatkan partisipasi langsung warga.

Kegiatan tersebut juga tidak luput dari pantauan sejumlah wartawan berbagai media mitra Sat Samapta Polres Asahan, (Supriadi)