Sub 01 Bojongmangu Sektor 20 CH Terus Pantau Perkembangan Rawan Banjir di Wilayah Teritorial Koramil 09/Cibarusah

Dibaca : 217

BINews || Jabar, Kab. Bekasi, Bojongmangu – Satgas Citarum Harum, Sektor 20 Sub 01 Bojongmangu lakukan pemantauan dan monitoring daerah rawan banjir di wilayah Teritorial Koramil 09/Cibarusah Senin (08/02/2021).

Pemantauan di lakukan dalam upaya monitoring tingkat ketinggian air dari luapan kali Cibeet di pemukiman warga di Jln penghubung dengan Kabupaten Karawang di Kp Cikeris RT 12/05 Desa Bojongmangu, Kecamatan Bojongmangu, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, yang kurang lebih sekitat 70 Cm hingga 90 Cm di tengah jalan raya.

Sertu Rusdiyanto di sela pemantauan mengatakan, Pemantauan akan terus di lakukan guna mengantisipasi terjadinya hal – hal yang tidak di inginkan, karena curah hujan masih tinggi, sehingga di khawatirkan debit air kali Cibeet terus meningkat.

“Curah hujan masih tinggi, sehingga di khawatirkan debit air kali Cibeet terus meningkat, kita juga terus menghimbau agar masyarakat terus waspada, siap siaga dalam menghadapi dampak banjir ini”, kata Rusdiyanto

Pemantauan pun terus di lakukan, dengan terus meningkatkan komunikasi serta koordinasi dalam penanggulangan korban banjir, bersama aparatur desa dan muspika Kecamatan Bojongmangu,

 

(Jh/Red)