BINEWS II Sumut, Tanjung Balai Pangkalan TNI Angkatan Laut Tanjung Balai-Asahan (Lanal TBA) menggelar kegiatan Tactical Floor Game (TFG).
Kegiatan pemetaan diatas peta Itu dilaksanakan merupakan pendidikan latihan bagi prajurit untuk mengamankan suatu wilayah dari kejahatan militer maupun non militer.
Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Tanjungbalai- Asahan, Letkol Laut (P) Robinson Hendrik Etwiory disela-sela kegiatan mengatakan bahwa latihan TFG tersebut dilaksanakan untuk mengasah sekaligus merefres kemampuan pasukan agar selalu terjaga.
“Latihan TFG yang kami lakukan
pada hari ini merupakan sebuah pemetaan yang digambarkan diatas sebuah peta.” Katanya, Rabu, (03/02/2021).
Sedangkan pemetaan dari
kegiatan TFG tersebut, kata Robinson berlokasi di Pulau salah namo yang merupakan masih diwilayah teritorial Pangkalan TNI -AL itu sendiri.
“Pulau Salah nama itu merupakan perbatasan antara Selat Malaka. Sedangkan tujuan dari pelatihan ini dilaksanakan untuk mengantisipasi bila sewaktu – waktu ada hal genting, maka prajurit Lanal TBA sudah siap menghadapinya. Apakah itu kejahatan dari militer ataupun non militer.” Pungkasnya.
Pelatihan TFG ini, sambung Letkol
Laut (P) Robinson lagi, disertai dengan pelatihan penggunaan senjata yang nantinya akan digunakan prajurit di Pulau Salah nama.
“Sebanyak 40 orang prajurit
dilibatkan dalam pelatihan nantinya. Ada tujuh (7) buah kapal perang nantinya akan kita kerahkan ke pulau salah nama yang merupakan sebagai lokasi tidak bergerak. ” tandasnya. (Supriadi)